View Categories

Cara mengatur peringatan stok

Dalam mengelola bisnis, menjaga ketersediaan produk adalah hal yang sangat penting, dan Accurate POS memahami betul hal ini. Salah satu fitur unggulannya adalah kemampuan untuk mengatur peringatan stok, yang akan membantu kamu agar tetap terinformasi tentang level persediaan barang.

Dengan pengaturan yang mudah, Kamu bisa menentukan batas minimum stok untuk setiap produk, sehingga sistem akan otomatis memberi tahu Kamu saat jumlah barang mulai menipis.

Fitur ini tidak hanya menghindarkan Kamu dari kehilangan peluang penjualan karena kehabisan barang, tetapi juga membantu Kamu merencanakan pemesanan ulang dengan lebih baik.

Berikut ini ada cara mengatur peringatan stok pada Accurate POS:

Check stock

Berikut langkah-langkah untuk mengecek stok barang pada Accurate POS :

  1. Silahkan akses Accurate POS, pada menu pesanan baru tekan lama pada barang yang ingin Kamu cek stoknya.
  1. Pada detail barang silakan klik “Cek Stok Produk”.
  1. Akan tampil informasi Daftar Stok Barang per Gudang. Informasi stok per Gudang yang tampil adalah sesuai dengan yang telah ditentukan pada Pengaturan POS outlet tsb. 

Stock limitation and low stock alert

Berikut langkah-langkah untuk melakukan pembatasan stok pada Accurate POS : 

  1. Pada database Accurate Online, akses menu Accurate POS | Pengaturan POS lalu pilih Nama Outlet yang akan dilakukan pembatasan stok.
  1. Pada tab Info lainnya di bagian Pembatasan Stok, silakan pilih pembatasan stok pada Accurate POS sesuai kebutuhan lalu simpan.
  1. Jika Kamu memilih pilihan Pembatasan Stok adalah ‘Beri peringatan jika stok tidak cukup‘, maka pada saat Kamu membuat transaksi penjualan dengan stok barang tidak mencukupi maka akan tampil notifikasi pemberitahuan sisa stok, namun Kamu bisa tetap melanjutkan proses transaksi penjualan tersebut dengan klik informasi ‘Lanjutkan’. 
  1. Apabila pada pembatasan stok Kamu memilih “Batasi jika stok tidak cukup” maka saat membuat transaksi penjualan dengan stok barang tidak mencukupi maka akan tampil notifikasi pemberitahuan sisa stok dan transaksi penjualan tidak dapat diteruskan ke transaksi pembayaran.

Powered by BetterDocs