Membuat Faktur Penjualan Berasal dari Pengiriman
Selesai kirim barang ke pelanggan tapi belum sempat buat tagihannya? Di Accurate Online, Kamu bisa langsung buat faktur penjualan dari pengiriman barang tanpa perlu input ulang.
Semua informasi dari dokumen pengiriman akan otomatis terisi di faktur, jadi proses penagihan jadi lebih cepat dan minim kesalahan.
Kamu cukup pilih pengiriman mana yang ingin difakturkan, lalu lanjutkan ke proses pembuatan faktur dengan beberapa klik saja. Artikel ini akan bantu Kamu jalani tiap langkahnya dengan mudah.
1. Masuk ke fitur faktur penjualan
- Silakan masuk ke Modul Penjualan lalu pilih Faktur Penjualan.
2. Mengisi informasi pelanggan
- Lengkapi informasi yang dibutuhkan misalnya seperti nama pelanggan dan tanggal.
- Lanjutkan dengan klik Ambil lalu pilih Pengiriman.
- Isi informasi produk yang ingin dilakukan pengiriman.
- Klik tombol simpan 💾 jika sudah selesai.